Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang Gelar Pelatihan & Sertifikasi Welder 3G FCAW di LPK Geweld.
Tanjungpinang – Dalam upaya meningkatkan kualitas dan daya saing tenaga kerja, Dinas Tenaga Kerja, Koperasi, dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang menyelenggarakan kegiatan Pelatihan dan Sertifikasi Welder 3G FCAW bekerja sama dengan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Geweld.
WELDER TANGGUH INDONESIA TUMBUH
Sebanyak 75 warga Kota Batam mengikuti Diklat Vokasi Industri 3 In 1 yang diadakan oleh Balai Diklat Industri (BDI) Medan & Balai Diklat Industri (BDI) Surabaya dan LPK Geweld, tujuan dari diadakannya kegiatan ini adalah pembekalan bagi warga Kota Batam agar bisa mendapatkan pekerjaan sehingga dapat mengurangi angka pengangguran di Kota Batam. Pelatihan yang akan diikuti oleh peserta diantaranya adalah Pengelasan FCAW 3G dan Fitter Assembly Madya.
PELATIHAN WELDING INSPECTOR UNTUK WARGA BATAM MENGEPAKKAN SAYAP DI INDUSTRI
Dinas Tenaga Kerja Kota Batam Menyelenggarakan kegiatan Pelatihan & Sertifikasi Welding Inspector Basic di LPK Geweld, sebanyak 32 peserta yang merupakan warga Kota Batam mengikuti pelatihan ini selama 17 hari dimulai pada tanggal 1 Oktober - 17 Oktober 2024 seluruh peserta memiliki harapan agar dapat meningkatkan skill dan sertifikasi sehingga bisa bersaing dilapangan untuk mendapatkan pekerjaan pada posisi Welding Inspector.
IMIGRAN KOMPETEN SIAP MEMBERIKAN KONTRIBUSI MEMBANGUN NEGERI
Pada hari senin 25 November 2024 di LPK Geweld mengadakan penutupan Pelatihan & Sertifikasi Welder 3G FCAW, kegiatan ini merupakan kegiatan kerja sama antara LPK Geweld dan International Organization for Migran (IOM) dengan harapan memberikan skill kompetensi dalam bidang pengelasan kepada imigran yang ada di Kota Batam agar bisa mendapatkan pekerjaan di negara penempatan selanjutnya.